Sumber: Kemanamanamakan

Sudah hal yang biasa jika kamu melihat orang memotret makanan sebelum menyantapnya, bukan? Atau jangan-jangan kamu salah satu orang yang melakukannya alias seorang foodtography? Untuk mendapatkan foto makanan yang bagus, kamu harus pintar memilih makanan apa yang bentuknya unik atau penataannya sangat apik.

Salah satu makanan yang paling sering menjadi incaran foodtography adalah dessert. Warna-warni dessert, tekstur, dan hiasannya akan membuat hasil foto jadi lebih menarik. Jika dipasang di Instagram, pasti akan menghasilkan banyak like dari para follower.

Agar kamu lebih mudah mencari dessert untuk hunting foodtography, kami akan membeberkan beberapa kafe di Bandung dengan hidangan dessert yang cantik, keren, dan unyu. Disimak ya!

Bathing Kit di 56Degrees

Sumber: Bandungspotfood

Mendengar kata Bathing Kit, kamu mungkin akan berpikir kenapa kafe ini menyediakan perlengkapan mandi? Tapi begitulah kenyataannya, 56Degrees menyediakan sabun-sabunan atau sampo-sampoan untuk disantap.

Tenang saja, kamu tidak akan keracunan karena sabun-sabun ini eatable alias memang dibuat untuk dimakan. Kamu akan menemukan sampo dalam botol kecil, kue menyerupai handuk, hingga bebek-bebekan dari jelly.

Salah satu menu yang cukup menarik adalah Peanut Butter Soap. Kamu akan diberikan kotak sabun batangan dengan buih busa. Sangat menggemaskan dan unik untuk difoto. Orang yang melihatnya pasti akan kaget mengapa kamu makan sabun batangan. Harga menu di sini berkisar pada 8 ribu hingga 115 ribu rupiah. Lokasinya berada di Jalan Pasir Kaliki.

Aneka dessert di Eightfully Milk & Coffee Bar

Eightfully Milk & Coffee Bar memiliki aneka dessert yang menggoda selera dan mata. Pertama ada perpaduan jagung bakar dengan es krim rasa keju. Terdengar aneh ya perpaduannya karena biasa kita menikmati jagung bakar dengan sambal. Tapi siapa sangka penampilannya begitu menggoda dan rasanya cukup nikmat.

Selain itu ada juga menu potongan buah semangka yang dipadukan dengan es krim lembut. Sangat cocok untuk menyejukan tubuh dan pikiran di saat matahari bersinar terik. Untuk minumannya, kamu bisa menjajal Green Tea Blend yang dipadukan dengan Kit Kat. Jika ingin yang lebih ekstrim, cobalah Duriangatto di mana es krim durian akan dilumuri espresso panas.

Saking banyaknya menu yang menarik, pastikan kamu mengajak teman-teman supaya bisa memotret dan mencicipi semua tanpa kekenyangan. Harga dessert yang ditawarkan oleh Eightfully Milk & Coffee Bar ini berkisar antara 4 ribu hingga 32 ribu rupiah. Lokasinya berada di Cibadak.

Pizza manis di Verde Resto & Lounge

Verde Resto & Lounge menyajikan pizza sebagai dessertnya. Tidak salah? Iya betul, hanya saja pizzanya diberi topping manis. Tidak seperti pizza pada umumnya yang berwarna kecokelatan atau merah akibat saus gurih, pizza di sini cukup warna-warni berkat aneka toping yang menghiasinya.

Salah satu menu pizza yang populer di sini adalah Pizza Volcano yang berwarna-warni. Pizza ini bisa kamu santap ketika api yang membakarnya sudah padam. Momen Pizza Volcano yang sedang dibakar inilah yang bisa kamu potret untuk menghiasi Instagram-mu.

Harga menu di sini berkisar pada 25 ribu hingga 72 ribu rupiah. Lokasinya berada di Ir. H. Juanda.

Baca Juga: Daftar Kafe Cantik yang Instagramable di Malang – Part 1

Si roti mungil milik Roti Leutik

Biasaya sajian roti dibuat dalam ukuran sedang sehingga bisa mengenyangkan pembelinya. Lain ceritanya dengan roti yang ada di Roti Leutik. Dilihat dari ukurannya yang mungil, roti ini jelas tidak bisa mengenyangkan perut melainkan mengenyangkan gairah fotografimu.

Roti mungil ini dihias dengan menarik dan warna-warni. Difoto dengan latar belakang polos, hasilnya dijamin akan sangat eye catching. Beberapa pilihan roti yang bisa kamu pilih adalah cokelat, abon, keju, almond, kopyor, taro, oreo, skippy crunch, green tea, dan red velvet.

Roti-roti mungil ini juga cocok untuk dijadikan oleh-oleh loh. Harganya dimulai 2 ribu rupiah per potongnya. Lokasi Roti Leutik ini ada di Buah Batu.

Dessert cantik di The Dream’s Cake

Sumber: Dunia Kuliner Bandung

Tidak salah jika aneka dessert di The Dream’s Cake ini dibilang cantik karena memang begitulah penampilan dari dessert yang dhidangkan. Saking cantiknya, mungkin kamu akan mengambil banyak foto dan tidak rela untuk memakannya.

Salah satu menu dessert yang populer di sini adalah Taiyaki Ice Cream dengan isian kacang merah atau red velvet. Di bagian atasnya kamu bisa menambahkan sereal Fruit Loops yang warna-warni.

Selain itu ada juga Dessert Tower yang dihias dengan gumpalan gulali yang menyerupai gumpalan awan. Jika ingin yang lebih sederhana, beralihlah ke Cake in a Jar yang benar-benar disajikan di dalam toples. Varian rasanya ada red velvet, black forest, rainbow cake, dan masih banyak lagi. Masih belum puas mengambil foto? Pesanlah I Mochi You, sebuah dessert berisi mochi, es krim, dan aneka topping. Dessert ini dihidangkan di dalam batok kelapa. Cantik dan nikmat, ya.

Harga menu di The Dream’s Cake ini berkisar antara 15 ribu hingga 43 ribu rupiah. Lokasinya ada di Jalan BKR nomor 22.

Jangan keburu puas dulu karena masih ada lanjutannya di part 2!

875

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here