Sumber: Odyssey

Banyuwangi selama ini hanya menjadi tempat beristirahat para wisatawan yang menggunakan jalur darat dan jalur laut menuju Bali. Padahal sejumlah pantai di Banyuwangi ini sangat cantik dan sayang jika hanya dikunjungi sebentar sebagai persinggahan. Kamu bisa menemukan pantai dengan pasir putih, kehitaman, bahkan kemerahan di Banyuwangi.

Masih ragu untuk mencari ketenangan di pantai-pantai Banyuwangi? Simak review perjalanan berikut ini!

Pantai Teluk Hijau

Pantai yang airnya berwarna biru kehijauan ini sering juga disebut sebagai Green Bay. Pada siang hari, air laut akan terlihat berkilauan terkena sinar matahari. Suasananya pun tenang dan asri karena dikelilingi oleh hutan tropis. Pantai yang berada di lokasi Taman Nasional Meru Betiri ini memiliki taman batu karang yang cantik dan sebuah air terjun yang bisa digunakan untuk membersihkan badan setelah berenang di pantai.

Pantai Pulau Merah

Sumber: Aneka Tempat Wisata

Pantai Pulau Merah ini mendapatkan namanya karena ada sebuah bukit di dekat pantai tersebut yang warnanya kemerahan. Uniknya, bukit ini terlihat hanya pada saat air laut surut. Ombak yang cukup tinggi di pantai ini membuatnya sering dikunjungi oleh para peselancar.  Bagi kamu yang mencari ketenangan, silahkan bersantai di bawah pohon rindang sambil menikmati angin pantai dan suara deburan ombak.

Pantai Plengkung

Pantai Plengkung adalah pantai favorit peselancar selain Pantai Pulau Merah. Pantai ini memiliki tujuh gulungan ombak setinggi 6 meter. Pantai yang sering disebut sebagai G-Land ini berada di Taman Nasional Alas Purwo, Kalipait, Tegaldlimo.

Pantai Sukamade

Seperti Pantai Teluk Hijau, Pantai Sukamade juga berada di dalam kawasan Taman Nasional Meru Betiri. Daya tarik utama dari pantai ini adalah penyu-penyu yang sering mengunjungi daratan untuk bertelur. Tidak heran, Pantai Sukamade juga menjadi area penangkaran telur penyu. Jika ingin bertemu dengan penyu-penyu ini, kunjungilah pantai pada pukul 19:30 karena mereka akan mengunjungi daratan pada saat itu. Sempatkan diri untuk berfoto bersama penyu dan promosikan kelestarian mereka lewat media sosialmu.

Pantai Watu Dodol

Pantai Watu Dodol berada di jalur Pantura sehingga ramai dikunjungi wisatawan, terlebih lagi saat masa Lebaran. Dari Pelabuhan Ketapang, pantai ini hanya berjarak sekitar 2 km. Pemandangan khas dari Pantai Watu Dodol ini adalah bongkahan batu besar berdiameter 15 m dan tinggi 10 m. Konon batu tersebut tidak bisa dipindahkan dengan berbagai cara.

Pantai Rajegwesi

Sumber: Pinterest

Pantai Rajegwesi  adalah pantai yang digunakan warga setempat untuk menyandarkan perahunya. Perahu-perahu tersebut digunakan oleh para nelayan mencari ikah di area Teluk Hijau. Jika ingin berenang di sini, kamu harus berhati-hati karena ombaknya terbilang cukup besar dan masih termasuk dalam bagian Samudera Hindia. Berbeda dengan warna pasir pantai pada umumnya, pasir Pantai Rajegwesi berwarna kecokelatan karena tercampur dengan endapan lumpur sungai yang terbawa saat banjir.

Pantai Trianggulasi

Ingin bersantai menikmati pemandangan pantai tanpa gangguan dari keramaian wisatawan lain? Pergilah ke Pantai Trianggulasi yang memiliki pasir putih dan air laut biru jernih. Jika beruntung, kamu bisa bertemu dengan rusa yang sedang berjalan ke bibir pantai pada saat matahari terbenam. Siapkan kameramu untuk menangkap momen indah tersebut ya.

Pantai Boom

Pantai Boom adalah salah satu pantai yang berada di pusat kota. Lokasinya bisa ditempuh dengan berjalan kaki atau naik sepeda dari Alun-alun Blambangan. Dari pantai ini kamu bisa melihat Pulau Bali dari kejauhan. Ciri khas utama dari Pantai Boom ini adalah pasir berwarna hitam. Karena lokasinya yang strategis, pantai ini sering menjadi tempat diselenggarakannya berbagai kegiatan besar seperti Sewu Gandrung dan Banyuwangi Beach Festival. Waktu yang tepat untuk mengunjungi Pantai Boom adalah pada saat menjelang matahari terbit karena belum ada banyak wisatawan yang berkunjung. Selain itu, udaranya masih sejuk sehingga bisa menjadi tempat relaksasi yang tepat.

Pantai Wedi Ireng

Pantai Wedi Ireng masih tergolong tempat wisata anti mainstream karena jarang diketahui oleh wisatawan. Pantai Wedi Ireng ini sekilas mirip dengan Raja Ampat karena memiliki banyak tebing di sekeliling pantai. Pasir berwarna putih di sekitar pantai memiliki beberapa butir pasir hitam, sehingga sangat unik.

Baca Juga: 10 Pantai Dunia untuk Penggila Selancar

Pantai Pancur

Pantai yang menjadi bagian dari Taman Nasional Alas Purwo ini memiliki pasir pantai berwarna putih dan air laut yang jernih kebiruan. Sangat cantik jika terkena sinar matahari. Meski tidak terlalu ramai wisatawan, fasilitas di pantai ini sudah cukup lengkap. Kamu bisa menggunakan fasilitas seperti musholla, kamar mandi, dan kantin. Puas bermain di pantai, mampirlah ke Gua Istana dan Sendang Srengenge yang berada 2 km dari sana.

Itulah 10 pantai di Banyuwangi yang wajib kamu kunjungi. Jangan lupa siapkan sunblock dan kacamata hitam, ya!

873

1 COMMENT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here